Minggu, 12 Juni 2011

Google


Bila Dunia Internet Tanpa Google [Infographic]


Kalau kita ingin browsing atau berselancar di dunia maya tentunya kita akan terhubung dengan Internet. Internet sediri tidak lepas dari yang namanya Google. Dan kalau kita browsing, pasti kita juga tidak lepas dari Google. Saat ini Google bisa dikatakan melayani kebutuhan kita dalam berselancar di dunia maya. Bila kita ingin mencari sesuatu hal di Internet baik itu artikel, foto atau apa saja, tentunya kita akan menggunakan Google.

Saat ini Google tidak saja khusus sebagai mesin pencari, akan tetapi lebih dari itu. Sebagian besar layanan di Internet menggunakan fasilitas Google. Beberapa layanan dari Google adalah, Blogger, Gmail, Google Maps, Google Earth, Google Analytics, Google Calender, Google Docs dan masih banyak lagi layanan Google yang lain.

Sebelumnya saya telah memposting bagaimana bila dunia tanpa Facebook, lalu pernahkan anda membayangkan bagaimana bila dunia internet tanpa Google? Bila anda penasaran untuk mengetahuinya, langsung saja lihat infographic di bawah ini;




Klik gambar untuk memperbesar

Keberadaan Google memang sangat membantu kita dalam berselancar di dunia maya, khususnya mesin pencarinya (Google Search dan Image Search). Para pecinta blog juga terbantu dengan adanya Blogger, sehingga kita bisa mendapatkan informasi yang beragam dari para blogger di seluruh dunia dan sebagai wadah tempat sharing pengalaman dan sebagai tempat bagi yang hobi menulis. Akan tetapi, keberadaan Google yang memonopoli mesin pencari juga tidak bagus, karena bila sesuatu hal lebih dominan dari yang lain, tentunya berdampak kurang baik dan kurang persaingan (tentunya dalam hal yang positif). Bagaimana menurut anda?




Sejarah Google : Dari Sebuah Garasi hingga ke Seluruh Dunia



Sejarah Raksasa Internet, Google
SEJARAH RAKSASA INTERNET, GOOGLE
Pusatgratis – Hari ini siapa yang tidak mengenal Google? Raksasa Internet yang satu ini lambat laun semakin populer di dunia internet dan semakin jauh meninggalkan pesaing – pesaingya. Dengan kurang lebih 20000 pekerja full time saat ini, Google selalu mengeluarkan inovasi dan produk baru yang semakin lama semakin sulit tersaingi olehkompetitornya.
Saat ini Google merupakan perusahaan besar di Amerika dengan penghasilan sekitar $21 Milyar di tahun 2008 dan ditargetkan mencapai $40 Milyar di tahun 2009 ini.Penghasilan sebesar itu 99,9% diperoleh dari periklanan yang tersebar hampir di semua aspek dunia maya. Googleyang mempunyai misi awal untuk “menyatukan semua informasi dari seluruh dunia dan membuatnya mudah diakses serta berguna” ini memang kini memang menjadi “bintang” di dunia internet.
Google Pada Saat Versi Beta tahun 1998

GOOGLE PADA SAAT VERSI BETA TAHUN 1998
Namun siapa sangka raksasa dan bintang internet itu berasal dari garasi salah seorang teman dua pemuda dan dimulai pada Januari 1996. Pada saat itu sebuah penelitian dilakukan oleh Larry Page dan bekerja sama denganSergey Brin ketika mereka berdua masih mahasiswa PhD di Stanford University, California. Mereka berkesimpulan bahwa mesin pencari yang menganalisa hubungan antar website menghasilkan hasil ranking yang lebih baik daripada search engine dengan metode yang ada saat itu.
Akhirnya mereka berdua membuat search engine dengan nama “BackRub” karena memiliki sistem yang melakukan pengecekan backlink untuk memperkirakan tingkat penting tidaknya sebuah situs. Pada saat itu sebuah Search Engine kecil bernama Rankdex juga sedang melakukan penyelidikan yang sama.
Berdasarkan logika bahwa halaman dengan banyak link mengarah ke halaman tersebut adalah halaman yang penting dan relevan, maka Larry Page dan Sergey Brin melakukan pengujian dan menjadikan thesis mereka sebagai penelitian untuk search engine mereka. Akhirnya search engine buatan mereka digunakan oleh Stanford University digoogle.stanford.edu. Dan domain google.com diregistrasikan pada 15 september 1997 dan menjadi perusahaanGoogle Inc.
Pada 4 September 1998, Google yang pada saat itu masih berkantor di Garasi milik salah seorang teman Larry Page dan Sergey Grin sudah mencapai investasi hingga $1,1 juta, termasuk $100,000 dari Andy Bechtolsheim, salah satu penemu Sun Microsystems. Google baru berpindah kantor pada maret 1999 ke Palo Alto. Sejak sat itu google terus berkembang dan terus memperoleh banyak kunjungan ke search enginenya karena desain yang simple dan hasil pencarian yang bagus.
Server Pertama Milik Google
SERVER PERTAMA MILIK GOOGLE
Pada tahun 2000 kahirnya Google mulai membuka jalur periklanan berdasarkan keywords, yaitu Google Adwords. Pada 4 September 2001 Google juga mematenkan sebuah sistem perankingan hasil pencarian yang saat ini populer disebut PageRank. Kesuksesan Google terus melejit dengan semakin banyaknya inovasi serta service yang bermanfaat bagi pengguna internet. Hal itu sempat membuat banyak raksasa internet lainnya seperti Yahoo, bahkan Microsoft menjadi khawatir. Bahkan sampai saat ini pun Google tetap berinovasi dengan akan meluncurkan berbagai Produk baru seperti Google Flip serta selalu mengupdate dan mengembangkan produk lamanya seperti Picasa dan Google Chrome. Bahkan Google juga rajin menyempurnakan dan melengkapi berbagai fitur produknya seperti Google Translate yang kini widgetnya bisa dipasang di semua halaman situs.
Nama Google sendiri sebenarnya adalah plesetan dari kata Googol yang berarti 10 pangkat 100, yang berarti angka 1 dan diikuti seratus angka nol yang dimaksudkan untuk menunjukkan bahwa di Google ada banyak sekali informasi yang hampir “tak terhitung” banyaknya.


Seberapa Besarkah Google? (Infographic)


Siapa yang tidak kenal dengan Google? Setiap kita pasti mengenal sang raksasa internet ini. Internet identik dengan Google. Bila kita ingin mencari sesuatu hal baik itu informasi atau video, pasti kita akan menggunakan mesin pencari populer ini.


Di balik kebesaran nama Google ini, tentunya kita ingin mengetahui seberapa besar Google sebenarnya. Dengan Infographic ini, kita akan mengetahui setidaknya secara matematika atau dengan angka kita bisa mengetahuinya.


So, how massive is Google anyway? check it out below!


Klik untuk memperbesar gambar. Atau klik link Sumber disini



Tips: Tambahkan Tombol 'Google +1' Pada Blog Anda

Pada postingan saya sebelumnya mengenai fitur baru Google, yaitu tombol +1. Layanan sosial baru dari Google ini memiliki fungsi yang mungkin bisa dikatakan mirip dengan tombol "Like" padaFacebook yang bisa kita klik bila konten tersebut menarik atau kita suka. Anda bisa membaca postingan saya disini.


Sejak diperkenalkan, banyak para blogger mempertanyakan bagaimana cara tombol tersebut bisa ditambahkan di blog pada setiap postingan blog kita. Kabar baik untuk anda yang ingin menambahkan tombol +1 ini pada blog anda (blog ini telah menggunakannya, see below). Untuk menambahkan tombol ini, hanya dibutuhkan beberapa langkah mudah.


Untuk menambahkan tombol +1, sebelumnya anda harus mencentang pilihan "Show Share Button". Caranya pada Dasboard anda klik Design > Page Element. Kemudian pada halaman Blog Post, klik Edit, kemudian akan muncul jendela baru, lalu centang pilihan "Show Share Button". Bila sebelumnya anda telah mencentang pada pilihan Share Button, biasanya tombol +1 akan muncul. (lihat screenshot dibawah setelah break untuk lebih jelas)




Kelebihan bila menggunakan tombol Google +1 ini adalah;




Screenshot

Dengan menambahkan tombol +1 ini pada blog anda, secara tidak langsung anda telah mempermudah pengunjung blog anda untuk merekomendasikan postingan anda kepada orang lain atau teman-temannya. Misal: Anggap blog post anda tentang memancing. Salah satu pengunjung dan teman anda -sebut saja Budi- menemukan postingan menarik mengenai trik cara memancing, lalu Ia pun mengklik tombol +1. Lalu, ketika teman Budi atau orang lain sedang mencari (searching / googling) tentang trik memancing, dan bila postingan anda ada dalam hasil pencarian, maka mereka akan melihat tombol +1 disamping hasil pencarian dan akan menampilkan bahwa Budi telah merekomendasikan postingan tersebut.

Dengan adanya tombol +1 ini, membantu blog kita masuk dalam halaman pertama hasil pencarian Google sehingga berdampak bertambahnya traffic pengunjung ke blog kita. Tertarik? jangan sampai blog anda tidak menggunakan tombol +1.


Fitur Baru Google: Tombol Google +1

Sekitar beberapa hari yang lalu Google baru saja memperkenalkan layanan sosial baru yang diberi nama Google +1. Google +1 memiliki fungsi yang mungkin bisa dikatakan mirip dengan tombol "Like"pada Facebook yang bisa kita klik bila konten tersebut menarik atau kita suka.

Mengingat Google memiliki posisi sebagai mesin pencari terbesar di dunia, mungkin hal tersebut salah satu alasan yang baik untuk menerbitkan tombol +1 di situs Web mereka. Layanan baru ini cukup menarik mengingat layanan seperti ini cukup populer. Kebiasaan pengguna adalah selalu terinspirasi oleh pemikiran yang sama sehingga mereka akan merekomendasikan atau menyukai suatu hal.

Untuk diketahui, layanan baru ini oleh Google sementara hanya eksperimental, tetapi Google berencana membuat fitur ini dapat digunakan secara luas. Untuk mengetahui lebih detail, anda bisa menyaksikan video berikut ini;





Bagaimana pendapat Anda tentang Google yang ingin menjadi lebih sosial? Apakah Anda tertarik dengan teknologi "berbagi"?. Atau Anda berpendapat fitur tombol "like" hanya cocok untuk Facebook?

Untuk informasi lebih jelas mengenai Google +1 ini silahkan kunjungi URL ini +1'satau URL ini +1 button. Atau anda ingin mendapatkan tombol Google +1 di website atau blog anda silahkan klik URL ini Google services.


10 Resolusi Google di 2010


Resolusi Google 2010
RESOLUSI GOOGLE 2010
Pusatgratis – Seiring dengan pergantian tahun dari 2009 ke 2010, setiap orang dan perusahaan pasti memiliki resolusi masing – masing sebagai target dan perbaikan agar di tahun yang baru ini bisa mencapai kesuksesan yang lebih dari tahun yang sebelumnya. Tak terkecuali Google, rakasasa internet ini juga memiliki resolusi tersendiri di tahun 2010 ini. Mau tahu apa resolusi google di tahun 2010 ini? berikut ini 10 resolusi google di tahun 2010 :
1. Memperbaiki hubungan dan komunikasi dengan pengguna terutama masalah yang berkaitan dengan privasi. Google akan memberikan pengertian tentang apa yang boleh dan tidak boleh dilakukan oleh pengguna Google dalam melindungi privasi informasi yang disediakan oleh google (misalnya hasil pencarian search engine dsb)
2. Lebih proaktif lagi dalam bekerja sama dengan pemerintah. Di tahun 2010 ini sepertinya FBI akan mulai masuk menyelidiki Google. Hal ini dikabarkan karena Google merupakan perusahaan dengan ijin usaha berupa layanan gratis yang memperoleh pembiayaan dari hasil periklanan. namun agaknya google sudah terlalu jauh dari bisnis awalnya yang berupa search engine. Karena itu Google dikabarkan akan dibawa ke meja hijau, walau hal itu masih belum jelas fakta atau masih sekedar gosip.
3. Keluar dari bisnis Jejaring Sosial. Google sudah mencoba bisnis jejaring sosial dan gagal. Misalnya saja Knol dan Orkut, jejaring sosial buatan google yang sangat jauh dari sukses.
4. Google harus menegaskan untuk terjun ke persaingan hardware atau tidak. Google memang merupakan perusahaan raksasa yang berusaha keras menguasai dan memonopoli dunia teknologi. Salah satunya dunia hardware. Setelah mengeluarkan smartphone Droid dan Nexus, entah apalagi yang akan dikeluarkan oleh google berikutnya..hmmm
5. Menetapkan spesifikasi Chrome OS Hardware. Chrome OS merupakan sistem operasi buatan google yang saat ini masih jarang digunakan. Namun dengan kemampuan manajemen pemasaran google, tidak menutup kemungkinan bahwa Chrome OS tidak lama lagi akan ikut di kancah peperangan sistem operasi. Oleh karena itu google perlu menetapkan spesifikasi Chrome OS melalui semacam Stiker “Made for Chrome OS” untuk komputer dan laptop atau metode yang lainnya.
6. memperbaiki aplikasi – aplikasinya. Google memiliki berbagai aplikasi yang memiliki pesaing, contohnya Google Docs yang memiliki pesaing Microsoft Office Online Beta. Agar bisa memenangkan persaingan, google harus selalu memperbaiki aplikasi – aplikasinya agar selangkah lebih maju dari pesaing – pesaingnya.
7. Menyerah dalam hal Admob Purchase
8. Mengembangkan sistem operasi pendukung, seperti Google Maps Navigation untuk Iphone yang saat ini belum tersedia. Bahkan Apple sudah memberikan lampu hijau untuk google agar mengirimkan pengajuan aplikasi, namun google sepertinya sama sekali belum menindak lanjuti sampai saat ini.
9. Meningkatkan fungsi dan manfaat dari google voice yang direncanakan untuk menggantikan telepon reguler menjadi VOIP
10. Meningkatkan fungsi dan manfaat dari Google Wave, salah satu layanan komunitas buatan google yang hampir sama dengan jejaring sosial namun dengan fungsi yang lebih canggih dan kaya fitur.
ke 10 resolusi dari Google di tahun 2010 ini sepertinya akan semakin membuat google semakin bercokol dan semakin eksis menjadi raksasa industri penguasa internet. Bagaimana dengan resolusi anda / perusahaan anda di 2010 ini?? apapun resolusinya..semoga menjadi langkah awal mencapai kesuksesan yang lebih baik happy

Tidak ada komentar:

Posting Komentar